Resep Rendang Ayam - Aneka Resep Masakan | Dunia Ibu
Headlines News :
Home » , » Resep Rendang Ayam

Resep Rendang Ayam

Written By Perawatan alami wajah tubuh on Thursday, April 11, 2013 | 2:01 AM




Bahan Membuat Rendang Ayam
  • 1 ekor ayam, potong 8 bagian
  • 175 ml santan kental
  • 3 sdm gula pasir 2 sdt garam
  • 1 btr kelapa parut, sangrai
  • 2 sdm minyak untuk menumis
Haluskan (bumbu A):
  • 10 bh bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 btr kemiri
  • 1 cm kunyit
  • 2 cm lengkuas
  • 1 cm jahe
Haluskan Bumbu (B):
  • 3 sdm cabai giling
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • 1/8 sdt jintan manis
  • 2 lbr daun kunyit, ikat simpul
  • 4 btg serai, memarkan
Cara Membuat Rendang Ayam
  1. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbu A dan bumbu B sampai harum. Tambahkan gula pasir, tumis dengan api kecil sampai matang.
  2. Masukkan ayam dan garam, aduk sampai bumbu meresap dan ayam berubah warna dan setengah matang.
  3. Masukkan santan, aduk rata, masak sampai matang, matikan api, masukkan kelapa sangrai, aduk rata.
  4. Rendang Ayam siap di sajikan / dihidangkan.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Resep Masakan dan Dunia Ibu | Resep Masakan
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2013. Aneka Resep Masakan | Dunia Ibu - All Rights Reserved
Design by Creating Website Published by Resep Masakan