Resep Sayur Gori atau Nangka Muda atau Tewel - Aneka Resep Masakan | Dunia Ibu
Headlines News :
Home » » Resep Sayur Gori atau Nangka Muda atau Tewel

Resep Sayur Gori atau Nangka Muda atau Tewel

Written By Perawatan alami wajah tubuh on Thursday, October 10, 2013 | 10:52 PM
















Bahan:
separo nangka muda/gori, kupas, potong bagi menjadi beberapa bagian, cuci bersih
1/4 ayam atau 1 ons tetelan rebus atau 4 butir telur rebus (pilih salah satu antara ayam atau tetelan ;)
1 gelas / 250 cc santan
Minyak goreng untuk menumis bumbu
2 gelas air

Bumbu
Bumbu halus:
8 buah bawang merah
4 buah bawang putih
1 sdm ketumbar
2 buah kemiri
Bumbu pelengkap
2 lembar daun salam
1 ruas laos/ lengkuas cuci bersih, kupas, keprek
1 buah batang sere
2 buah gula jawa kecil, disisir agar mudah mencampur
2 sdt garam

Bahan PelengkapOpsional / sesuai selera
Daun so / daun melinjo (segenggam)
cabe hijau , iris miring ( 1 -2 buah)


Cara Memasak
- Rebus gori muda kira-kira 20-30 menit, tiriskan, agar lembut diulet pake ulekan
- Tumis bumbu halus sampai berbau harum, masukkan bumbu pelengkap, cabe iris, gori rebus, ayam/tetelan/telur, dan bahan pelengkap seperti daun melinjo
- Masukkan gula jawa, garam
- Tambahkan air, aduk agar merata bumbunya, tunggu mendidih
- Setelah mendidih masukkan santan, aduk-aduk agar tidak pecah santannya
- Tunggu sampai matang dan jangan lupa dicicipi selera manis asinnya apakah sudah sesuai atau belum, kalau belum bisa ditambah garam atau gula sesuai selera,





Share this article :
 
Support : Creating Website | Resep Masakan dan Dunia Ibu | Resep Masakan
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2013. Aneka Resep Masakan | Dunia Ibu - All Rights Reserved
Design by Creating Website Published by Resep Masakan